3 Drakor Thriller Paling Mencekam yang Wajib Ditonton

Drakor thriller paling mencekam adalah Tunnel, Taxi Driver, dan Signal. Sarat akan misteri dan kejutan, drakor bergenre yang satu ini wajib ditonton.

3 Drakor Thriller Paling Mencekam yang Wajib Ditonton
Ilustrasi drakor thriller (pexels.com)

Thriller merupakan genre dalam drama Korea yang sarat misteri dan kejutan. Meski terkesan sadis dan menyeramkan, tapi genre drakor satu ini banyak digemari.

Bagi kamu penyuka drakor thriller ini, berikut adalah tiga rekomendasinya yang paling mencekam.

 

Rekomendasi Drakor Paling Mencekam

1. Tunnel

Rekomendasi drama Korea thriller pertama adalah Tunnel. Drakor satu ini menceritakan tentang detektif bernama Park Gwang Ho yang berupaya memecahkan sebuah kasus pembunuhan berantai yang terjadi tahun 1986.

Suatu ketika, Gwang Ho berusaha mengejar seorang pembunuh berantai di sebuah terowongan. Tiba-tiba, dia hilang dari kehidupan di tahun 1986. Anehnya, secara bersamaan, Gwang Ho muncul di tahun 2017. 

Miris, ternyata kasus pembunuhan berantai yang sedang ditangani Gwang Ho di tahun 1980 tidak berhasil diungkap selama 30 tahun. 

Gwang Ho akhirnya mencoba menemukan titik terang kasus tersebut dibantu Letnan Kim dan seorang psikolog perempuan bernama Shin Jae Yi. Uniknya, tiga tokoh di tahun 2017 tersebut memiliki memiliki keterikatan lain di masa lalu.

BACA JUGA:

Selain The Sound of Magic, 6 Drakor ini juga Dibintangi Ji Chang Wook

5 Drakor Lee Junho / Junho 2PM, Peraih Actor of the Year AAA 2022

 

2. Taxi Driver

Drama Korea thriller paling mencekam kedua adalah Taxi Driver. K-Drama ini menceritakan Kim Do Ki (diperankan oleh Lee Je Hoon), lulusan akademi angkatan laut yang berkarier sebagai anggota militer.

Saat pulang dari tugas, Do Ki melihat ibunya tewas dengan mata kepalanya sendiri. Ternyata hal tersebut adalah ulah seorang pembunuh berantai. Tak terima, Do Ki pun berupaya untuk balas dendam.

Do Ki lalu menjadi driver di sebuah perusahaan taksi bernama Rainbow Taxi. Rainbow Taxi bukanlah perusahaan taksi biasa, tapi merupakan perusahaan penyedia taksi mewah untuk orang-orang yang ingin balas dendam.

 

3. Signal

Last but not least, ada Signal. Drama Korea satu ini juga dibintangi Lee Je Hoon dan tayang tahun 2016.

Signal memiliki alur yang unik, karena ada dua latar waktu, yakni masa lalu (tahun 1980-an) dan masa sekarang (tahun 2016).

Drama ini dibuka ketika seorang profiler yang hidup di tahun 2016 bernama Park Hae Young menemukan sebuah walkie talkie

Ternyata, benda tersebut bisa menghubungkan Hae Young dengan seorang detektif yang bertugas di tahun 1980-an, yang dinyatakan hilang tahun 1989. 

Kemudian, dengan walkie talkie tersebut, mereka bekerja sama untuk memecahkan kasus yang terjadi di masa lalu dan masa kini.

 

Itulah tiga drama Korea bergenre thriller yang paling mencekam. Meski begitu, ketiganya memiliki cerita menarik yang sayang untuk dilewatkan. 

 

Sumber gambar: 

https://www.pexels.com/photo/group-of-police-officer-and-investigators-work-at-crime-scene-7101498/